Gunungkidul memiliki banyak sekali hidden paradise yang mesti kamu jelajahi, salah satunya pantai Dadap Ayam.
Pantai yang masih belum terlalu terekspos ini akan memberikan ketenangan serta ketentraman hati.
Sebab, suasana sekitar pantai begitu sepi, bersih, indah dan banyak sekali spot foto instagramable.
Tentunya, pantai ini cocok banget untuk kamu yang sedang bingung mencari tempat healing menenangkan, lho.
Suara ombak dengan birunya air laut serta bebatuan karang akan menemani waktu bersantai kamu.
Nah, buat yang penasaran kenapa harus berkunjung ke pantai Dadap Ayam, yuk cek review lengkapnya berikut ini.
Tiket Masuk Pantai Dadap Ayam
Tiket masuk | Rp 5.000 |
Parkir mobil | Rp 5.000 |
Parkir motor | Rp 3.000 |
Fasilitas | – |
Daya Tarik Pantai Dadap Ayam
Menurut berbagai sumber, asal usul penamaan pantai ‘Dadap Ayam’ berasal dari nama sebuah tanaman tradisional yang banyak tumbuh di sekitar muara sungai dan bibir pantai, yaitu tanaman Dadap Ayam.
Meskipun belum terjamah oleh banyak wisatawan, pantai ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para pecinta alam, traveller hingga fotografer, yaitu:
1. Pemandangan Alam yang Eksotis
Pantai Dadap Ayam memiliki ukuran kecil, namun pemandangan alamnya tak perlu kamu ragukan.
Diapit oleh dua tebing di sisi kanan dan kirinya, pantai Dadap Ayam terlihat istimewa dan memukau.
Walaupun area pasir putihnya sedikit, tetapi kamu masih bisa duduk-duduk santai menikmati alam pantai yang bersih, segar dan menenangkan.
2. Hamparan Koral dan Rumput Laut
Berkunjung ke pantai ini akan membuatmu melihat hamparan bebatuan karang atau koral yang diselimuti oleh rumput laut hijau.
Dengan kombinasi air pantai yang begitu bersih, pemandangan ini terlihat cantik, sehingga kamu tak bosan memandangnya.
Namun, berhati-hatilah jika ingin duduk di area bebatuan karena seringkali licin oleh rumput laut tersebut.
Spot Foto Pantai Dadap Ayam
Ketika berkunjung ke pantai Dadap Ayam, kamu akan menemukan berbagai macam spot foto menarik.
Salah satu spot foto terpopuler yang bisa kamu pilih adalah berfoto dengan background ceruk karang instagramable.
Selain itu, kamu juga dapat mengambil foto di atas bukit maupun dengan background pasir putih serta laut berwarna biru indah.
Aktivitas di Pantai Dadap Ayam
Ada beberapa aktivitas menyenangkan yang bisa kamu lakukan, yaitu:
1. Duduk di Atas Bebatuan Sambil Menikmati Indahnya Pemandangan Alam
Sembari menyegarkan pikiran, kamu bisa bersantai di atas bebatuan sambil menikmati suara deburan ombak.
Nikmati momen ini dan lepaskan semua perasaan penat serta lelah dalam pikiranmu.
Kemudian, kembalilah menjadi pribadi yang penuh semangat setelah healing dari pantai.
2. Hunting Foto Menarik dan Instagramable
Selain mengagumi dan menikmati keindahan alamnya, kamu bisa sekalian mengabadikan setiap momen saat berada di sana.
Jepret pemandangan indah yang kamu temukan dengan view eksotis dan tak bosan dilihat tersebut.
Sehingga, kamu akan memiliki pengalaman berharga dan menyimpannya dalam sebuah foto terbaik.
3. Melihat Ikan-ikan Kecil yang bersembunyi di Balik Karang
Saat air pantai surut, kamu dapat melihat para ikan kecil yang bersembunyi di balik karang hingga bulu babi.
Hewan-hewan kecil itu sangat menggemaskan, sehingga cukup seru walaupun hanya melihat saja.
Lokasi Pantai Dadap Ayam
Lokasi: Kanigoro, Saptosari, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta
Akses menuju pantai masih cukup ekstrim dan menantang, sehingga tak mudah dilewati oleh kendaraan alias harus berjalan kaki.
Sayangnya, akses ke pantai ini masih belum dilewati oleh kendaraan umum, jadi kamu harus membawa kendaraan pribadi, seperti mobil maupun motor.
Jika datang dari arah pusat kota Yogyakarta, kamu akan membutuhkan waktu sekitar 2 jam untuk sampai ke lokasi.
Kalau sudah berada di pusat Yogyakarta, kamu dapat mengambil arah jalan Imogiri Barat maupun Imogiri Timur sampai berada di jembatan Siluk.
Selanjutnya, lanjut berkendara ke arah SPN dan Panggang hingga melewati terminal Panggang.
Dari sini, kamu bisa berkendara secara lurus sampai bertemu dengan SMKN 1 Saptosari, lalu belok kanan dan terus lurus sampai di Pos Retribusi.
Lanjutkan perjalanan sampai di tempat parkir pantai Ngobaran dan parkirkan kendaraan yang kamu gunakan.
Nah, dari arah sini, kamu harus berjalan kaki sekitar 5-10 menit untuk sampai ke tujuan karena jalannya masih berupa jalan setapak kecil berbatu.
Apabila baru pertama kali datang, kamu bisa bertanya ke warga sekitar arah menuju pantai tersebut.
Berjalanlah secara hati-hati, terutama setelah hujan karena jalan yang akan kamu lewati beresiko licin.
Jika ingin menginap di sekitar pantai Dadap Ayam, kamu bisa memilih villa atau penginapan yang ada di atas bukit pantai ini, seperti Hotel Kukup Indah, Taman Watu Resort Gunungkidul, Penginapan Joko Samudro yang menawarkan harga terjangkau mulai dari Rp 100.000 – 200.000/malam.
Kamu juga bisa berkunjung ke tempat wisata sekitar, yaitu pantai Dluwok yang ada di sebelah barat dan pantai Ngobaran di sebelah timurnya.
***
Itulah review mengenai pantai Dadap Ayam yang bisa kamu simak sekaligus menambah pengetahuanmu.
Suasana pantai yang menenangkan ini cocok untuk healing-nya orang-orang introvert, para pecinta alam, serta traveller dengan budget murah meriah.
Karena pantai ini masih tergolong sepi dan belum memiliki fasilitas memadai, sebaiknya kamu membawa perbekalan secukupnya, ya.
Gimana, udah siap berangkat liburan, guys?