Tempat glamping keluarga di Jogja bisa saja jadi pilihan menarik untuk mengisi waktu liburan bersama orang tercinta.
Beruntungnya, di Jogja sendiri, ada lumayan banyak opsi tempat untuk kegiatan camping glamour alias glamping dengan suguhan fasilitas yang sangat memadai.
Sebagian besar tempat glamping ini berada di kawasan tempat wisata Jogja yang sejuk seperti di kawasan wisata Kaliurang dan sekitar pantai-pantai di Gunung Kidul.
Berikut Kami telah merangkum beberapa rekomendasi tempat glamping terbaik di Jogja yang bagus dan murah untuk staycation.
Tempat Glamping di Jogja yang Murah dan Bagus
1. Bukit Lintang Sewu
Tempat glamping ini menawarkan pengalaman bermalam dengan suasana alam yang sejuk lantaran lokasinya tepat di tengah hutan pinus.
Meski identik dengan udara dingin, kamu akan tetap merasakan suasana camping yang hangat karena tendanya sendiri berupa tenda semi-permanen yang terbuat dari kayu.
Kemudian untuk fasilitasnya, sudah tersedia kasur, toilet, dan perlengkapan barbeque lengkap dengan bahan-bahan makanannya.
Esok harinya, kamu bisa lanjut jalan-jalan ke area sekitar atau ke sejumlah spot foto yang sangat instagenik dengan tema-tema yang unik dan kreatif.
Ada juga spot semacam gardu pandang khas Bukit Lintang Sewu yang tawarkan view alam sekitar yang subur hijau.
Lintang Sewu sendiri berada di kawasan administrasi Dusun Karang Asem, Desa Muntuk, Kecamatan Dlingo, Bantul.
Jika mau info lebih lanjut, coba aja cek Instagram-nya di @bukitlintangsewu.
2. Sermo Glamour Camp
Di kawasan wisata Waduk Sermo juga ada sebuah spot asik untuk glamping bersama keluarga atau sahabat.
Namanya adalah Sermo Glamour Camp yang memiliki ciri khas kawasannya yang berumput hijau nan luas plus pemandangan Waduk Sermo di hadapannya.
Sambil camping, kamu bisa memotret danau buatan ini saat senja yang sangat eksotis.
Selain itu, kamu juga bisa isi hari libur kamu dengan beragam aktivitas menarik, seperti naik kayak, memancing, BBQ, naik perahu, bahkan membuat api unggun di malam harinya.
Buat kamu yang ingin segera camping di Sermo Glamour Camp, catat alamatnya terlebih dahulu di Hargowilis, Kecamatan Kokap, Kulon Progo.
Jika kamu berminat untuk glamping di Waduk Sermo, kamu bisa coba kepoin di Instagram-nya @sermoglamcamp.
3. Watu Mabur
Rekomendasi glamping Jogja selanjutnya adalah Watu Mabur yang lokasinya ada di kawasan wisata Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul.
Ada dua area yang tersedia untuk camping biasa dan glamping. Keduanya menawarkan pemandangan cantik dari tepi tebing.
Dari spot yang sama, akan terlihat pula pemandangan Sungai Oyo yang tampak berkelok-kelok indah.
Jika beruntung, kamu bisa menyaksikan fenomena turunnya kabut di pagi hari yang terlihat menyelimuti area glamping yang kamu tempati.
Selain ngecamp seru, kamu juga jalan-jalan ke tempat wisata Bantul terdekat, seperti Goa Gajah dan gardu pandang yang siap jadikan hari liburmu semakin mengesankan.
Jika berminat glamping di Watu Mabur, kamu bisa coba cek akun Instagram-nya @watumabur_camp.
4. Pallatina Glamping Jogja
Tempat glamping yang satu benar-benar sedang booming dan hits, terutama bagi kalangan wisatawan luar kota.
Pallatina Glamping Jogja ini tawarkan suasana bermalam di tenda mewah yang lengkap akan fasilitas.
Selain fasilitasnya super lengkap, tiap tendanya juga berada di sebuah area yang suguhkan panorama alam terbaik, sehingga kamu bisa menikmati view Merapi dari dekat.
Buat kamu yang mungkin tertarik ngecamp cantik di sini, bisa reservasi dari sekarang. Tersedia beberapa pilihan tipe tenda, yakni Standard, VIP, dan Luxury.
Di sela-sela waktu luangmu, kamu juga bisa eksplorasi tempat wisata Kaliurang terbaru yang lagi viral, seperti Stonehenge, The Lost World Castle, Batu Alien, Bukit Klangon, dan masih banyak lainnya.
Mau glamping di Pallatina? Coba cek deh di akun Instagram-nya @glampingjogja_pallatina.
5. Nira Camper Village
Masih di sekitar kawasan Kaliurang, ada satu lagi rekomendasi tempat glamping Kaliurang Jogja yang tawarkan fasilitas lengkap nan mewah.
Namun ada yang unik dari tempat glamping yang satu ini. Keunikannya terletak pada jenis tenda yang digunakan, yaitu buble tent transparan.
Tipe tenda ini menyerupai gelembung berukuran besar. Meski transparan, privasi kamu tetap masih bisa terjaga karena tenda ini sudah dilengkapi tirai estetik.
Lokasi buble tent ini juga sangat pas, tepatnya di tengah area sawah, sehingga sajikan pemandangan hijau yang manjakan mata.
Tempat glamping ini juga sediakan sejumlah fasilitas pendukung yang lokasinya terpisah dengan tenda.
Fasilitas tersebut antara lain kolam renang, toilet, pantry, dan living room.
Mungkin kamu penasaran dengan keseruan menginap di buble tent ini, langsung saja reservasi dengan mendatangi lokasinya yang ada di Kregen, Desa Wukirsari, Cangkringan.
Berminat glamping di Nira Camper Village? Coba cek info reservasi-nya di Traveloka, ya!
6. D’ Kaliurang Resort and Convention
Kaliurang juga masih memiliki rekomendasi spot glamping menarik lainnya. Salah satunya adalah D’Kaliurang Resort and Convention.
Berbeda dengan dua spot glamping sebelumnya, untuk tempat yang satu ini menawarkan bangunan permanen sebagai huniannya. Bukan sebuah tenda mewah lengkap dengan fasilitas.
Semacam villa dengan ukuran yang lebih kecil dan desainnya unik berbentuk limas dengan atap berwarna hijau dan dinding berwarna putih.
Selama menampati villa mini, kamu juga bisa nikmati fasilitas lainnya, seperti kolam renang, playground, dan bahkan kafe.
Kafe di sini tak kalah menarik dengan sederetan cafe hits di Jogja. Menu yang ditawarkan sangat menggoda dan murah meriah.
Mulai dari makanan ringan, kuliner lokal, hingga beragam kuliner kekinian yang lagi viral.
7. Glamping Seribu Batu Songgo
Tempat glamping Jogja harga ramah di kantong pasti jadi pilihan utama. Seperti Glamping Seribu Batu Songgo ini yang harganya murah meriah tapi super nyaman.
Spot glamping ini berada di tengah area wisata hutan pinus yang sejuk dan juga asri nan hijau.
Kamu pasti akan betah karena bisa hirup udara bersih dan segar di pagi harinya.
Semakin betah lagi dengan adanya pemandangn hutan pinus yang rindang dari balkon tempat kamu menginap.
Nikmati hari libur kamu dengan menginap di tenda VIP yang sediakan fasilitas TV, kasur, lemari, sofa, dan lampu tidur yang estetik.
8. Melcosh Glamcamp
Untuk tempat glamping yang satu ini, lokasinya ada area sebuah coffee shop terkenal, yaitu Melcosh Coffee Roastery and Eatery.
Lokasi coffee shop ini sendiri berada di kaki Gunung Merapi yang pastinya suguhkan view cantik khas pegunungan yang identik dengan suasana yang sejuk, asri, dan alami.
Tenda-tenda glamping di sini dibuat sangat estetik dengan gaya bohemian sebagai inspirasi utamanya, jadi terkesan hangat dan homey.
Di dalamya sudah tersedia fasilitas selimut, kasur, dan lain-lain dengan tema bohemian.
Kamu juga barbque-an di malam harinya dengan segala perlengkapan BBQ yang sudah dipersiapkan di depan tenda kamu.
Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa kepo-in akun Instagram-nya di @melcosh_.
9. Giri Wanara Glamping Resort
Tempat glamping ini ada di area perbukitan setinggi 300 mdpl di mana kawasan perbukitan ini adalah habitat monyet ekor panjang.
Terdapat dua tipe tenda VIP yang ditawarkan di tempat ini, yaitu Kapiwara Room dan Rewanda Room yang keduanya langsung menghadap ke area kebun yang asri.
Di tempat glamping Gunung Kidul Jogja ini kamu tidak akan merasa bosan karena ada banyak aktivitas yang bisa kamu kerjakan.
Contohnya adalah yoga, menarikan tarian tradisional, bersantai di tepian sungai, berkebun, dan masih banyak kegiatan seru lainnya.
Jika kamu mau cari info lebih lanjut tentang glamping di Giri Wanara, kamu bisa kunjungi situs official-nya di giriwanara.com
10. Arkamaya Sembung
Untuk yang satu ini termasuk baru karena baru resmi rilis dan beroperasi awal 2022 kemarin.
Tempatnya asik dan nyaman dengan fasilitas tenda yang besar, estetik, dan berfasilitas lengkap.
Di sekitar tenda tampak asri dengan rimbunan pohon dan udara segar yang siap menyapa pagimu.
Selain fasilitas, tentu ada fasilitas-fasilitas pendukung lainnya.
Diantaranya kolam renang, WiFi, dan restoran dengan aneka menu enak, termasuk ada sederet menu kuliner khas Jogja seperti Gudeg.
Berminat? Coba lihat-lihat dulu katalog service-nya di Traveloka, ya!
11. Asram Edupark Glamping
Daerah Mlati, Sleman, rupanya juga ada sebuah spot glamping yang cukup ternama.
Namanya adalah Asram Edupark Glamping yang range harganya mulai dari Rp580.000,00 per malam.
Seperti spot glamping pada umumnya Asram Edupark Glamping ini mengusung tema menginap di tengah alam dengan dukungan fasilitas mewah.
Ada sungai dan juga pepohonan yang berada dekat dengan tenda-tenda di tempat camping di Jogja ini, jadi memang terkesan sejuk.
Tempat ini juga menyediakan cottage buat kamu yang menginginkan tempat menginap yang lebih luas dan memiliki fasilitas tambahan, seperti water heater, TV, dan WiFi.
Sempatkan diri juga untuk mengikuti kegiatan outdoor seru yang ditawarkan oleh tempat ini.
Pilihan kegiatannya antara lain outbound dan permainan air softgun yang cukup menantang.
Gimana, menarik kan? Coba deh cek Instagram-nya di @asram.edupark.
12. Heha Ocean Glamping
Tak disangka bahwa di Heha Ocean View, salah satu tempat wisata Gunung Kidul yang lagi hits, juga punya sebuah spot glamping yang sangat menarik.
Namanya adalah Heha Ocean Glamping yang biaya sewa per malamnya mulai dari Rp880.000,00.
Tempat glamping pantai Jogja ini sangat mewah dan menawarkan suasana glamping yang tak biasa karena view yang bisa kamu lihat bukan view bukit, gunung, dan view alam hijau lainnya.
Melainkan bentangan view laut yang sangat eksotis karena memang spot glamping ini berada tepat di atas tebing di tepi Laut Selatan.
Mau tahu lebih lanjut tentang Heha Ocean Glamping? Coba cek harganya di Traveloka, ya!
13. Glamping Songgolangit
Berlokasi di Jalan Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Glamping Songgolangit tawarkan spot glamping harga murah.
Per malamnya hanya Rp700.000,00 sudah termasuk fasilitas stok air minum, peralatan masak, perlengkapan bakar jagung, WiFi, toilet, dan TV.
Pemandangan alam yang ditawarkan juga mampu manjakan mata dengan singkat karena sejauh mata kamu memandang, yang terlihat adalah hutan pinus yang subur.
Belum lagi suara kicauan burung yang suka terdengar di pagi hari, membuat suasana pagimu semakin syahdu.
Tak jauh dari spot glamping ini juga terdapat tempat-tempat menarik lainnya yang sayang jika kamu lewatkan begitu saja.
Sebut saja beragam spot foto instagramable, seperti rumah seribu kayu, rumah Hobbit, rumah panggung, dan taman bunga yang cantik.
14. Awang Glamping
Buat kamu yang menginginkan suasana glamping yang homey, cobalah bermalam di Awang Glamping yang sudah sediakan fasilitas AC dan interior yang luas.
Dengan dominan kayu, unit glamping ini terkesan hangat dan cocok dengan tema utamanya, yakni alam.
Di sekitar unit glamping juga terdapat pepohonan rindang dan kolam ikan yang akan membuat suasana semakin nyaman.
Jika ingin bersantap ria, ada warung yang beroperasi hingga 24 jam yang siap membuatkan menu-menu hidangan yang kamu inginkan.
Ingin barbequ-an? Pihak pengelola siap sediakan seperangkat perlengkapan BBQ lengkap dengan bahan-bahan makanan dan aneka bumbunya.
15. Glamping Alas Duren Yogyakarta
Kali ini kamu akan diajak ke spot glamping yang juga sediakan spot makan berbagai jenis olahan durian.
Glamping Alas Duren Yogyakarta namanya. Tempat ini sungguh menarik karena selain memiliki area khusus untuk glamping, juga ada area-area menarik lainnya.
Contohnya area bermain anak yang sangat luas, area hijau dengan view sawah, dan masih banyak area menarik lainnya.
Sayangnya untuk unit glamping-nya sendiri terbilang kecil, sehingga hanya bisa memuat satu hingga 2 orang saja.
16. Utopia Glamping
Jarang-jarang ada spot glamping di area tengah kota, kecuali Utopia Glamping.
Ya, Utopia Glamping bisa dibilang adalah satu-satunya area glamping yang berada di tengah kota dan dekat dengan mall, stasiun, dan tempat wisata Jogja viral dan terkenal.
Uniknya lagi, meski terletak di tengah kota, suasana sekitar tempat glamping ini masih terasa sejuk dan alami karena masih terdapat banyak vegetasi yang tumbuh subur.
17. Jogja Camper Van
Yang ini khusus buat kamu yang ingin camping dengan ada suguhan satu unit camper van sebagai properti tambahannya.
Camper van ini nantinya juga akan dilengkapi dengan perlengkapan kemah lainnya, termasuk tenda dan segala perlengkapannya.
Setidaknya ada 4 lokasi glamping yang bisa kamu pilih, yaitu di area tepi Waduk Sermo, kawasan wisata Pantai Glagah, Bukit Watu Mabur, dan di area wisata Pantai Watu Kodok.
18. Omah Kloewoeng Kaliurang
Ada satu lagi rekomendasi tempat glamping di Jogja yang asik. Tempatnya di Kaliurang, tepatnya di Jetisan, Hargobinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta.
Omah Kloewoeng Kaliurang ini tawarkan pengalaman menginap di tenda mewah dengan desain yang unik.
Kamu juga akan merasakan nuansa malam khas perkampungan yang identik dengan suara-suara alam.
Yang membuatmu semakin betah adalah adanya sederet fasilitas yang bebas kamu gunakan.
Fasilitas ini sudah tersedia di setiap tenda. Adapun daftar fasilitasnya adalah kasur, selimut, akses WiFi, hingga AC.
Tiap pagi kamu juga akan mendapatkan layanan sarapan gratis dengan menu sarapan sederhana tapi lezat.
***
Itulah beberapa rekomendasi tempat glamping di Jogja dengan fasilitas yang memadai, harga beragam, dan pastinya suguhan suasana dan view yang beragam pula.
Kamu bisa jadikan tempat-tempat ini sebagai referensi terbaru kamu saat ingin isi liburan panjang kamu dengan aktivitas menginap di tengah alam.
Jangan lupa ajak orang-orang terdekat agar pengalaman glamping kamu semakin berkesan.