Pantai Krokoh, Hidden Gem di Ujung Yogyakarta

Pantai hidden gem di Yogyakarta? Pantai Krokoh bisa banget masuk dalam list kamu!

Meskipun pantai ini belum sepopuler pantai selatan lainnya, tapi pemandangan yang disuguhkan gak kalah menarik, lho.

Pasir putih yang menawan, ombak yang tenang, batu karang yang indah, dan air lautnya yang jernih adalah perpaduan yang sempurna.

Selain bermain air dan bermain pasir, kamu juga bisa berenang maupun snorkeling, lho.

Pantainya yang landai dan ombaknya yang bersahabat cocok banget nih buat kamu berkemah disini sembari menikmati sunset dan sunrise.

Nah, biar gak penasaran gimana serunya bermain di Pantai Krokoh, yuk simak informasi berikut!

Tiket Masuk Pantai Krokoh

Tiket masuk Rp. 5.000
Harga sewa tenda Rp. 50.000 – Rp. 100.000
Fasilitas mushola, area parkir, toilet, warung warga sekitar, persewaan tenda, dan persewaan peralatan snorkeling.

Daya Tarik Pantai Krokoh

visitingjogja.jogjaprov.go.id

Pastinya, pesona yang disuguhkan Pantai Krokoh gak akan ngecewain kamu.

Selain suasananya yang tenang, masih banyak lagi daya tarik lainnya dari pantai ini, yaitu:

1. View Pantai dengan Pasir Putih

Gak lengkap rasanya berlibur ke pantai kalau gak bermain pasir.

Hamparan pasir putih yang halus cocok banget nih buat kamu yang suka bermain pasir.

Bukan hanya deburan ombak dan angin sepoinya, tapi juga hamparan pasir putih yang akan melengkapi view cantik di pantai ini.

Cantik banget, kan?

2. Spot Menarik Menikmati Sunrise

Pantai ini cocok banget buat kamu yang suka mencari spot terbaik untuk menikmati sunrise.

Selain menikmati sunrise di bibir pantai, kamu juga bisa menikmati sunrise dari atas tebing karangnya, lho.

Dari atas tebing karang, kamu bisa menikmati sunrise yang terlihat sangat indah dengan deburan ombak dan hamparan pasir putihnya.

3. Keindahan Batu Karang

Pantai Krokoh menyuguhkan keindahan yang jarang kamu temukan di antara pantai yang lainnya.

Ada tebing karang berdiri kokoh yang seakan mengapit kedua sisi pantai dan bebatuan karang di sekitar pantainya.

Saat air mulai surut, kamu bisa melihat jelas karang-karang kecil dan rumput laut bermunculan bahkan ikan kecil-kecil, dan ini bisa dijadikan pengalaman baru kamu.

Tetapi tetap berhati-hati ya, karena bisa saja ada bulu babi di sela karangnya.

4. Spot Foto yang Instagramable

Mencari spot foto pantai yang cantik dan instagramable?

Jangan khawatir, karena di Pantai Krokoh ini ada banyak sekali spot foto yang instagramable banget.

Dari indahnya batu karang, pasir putihnya yang menawan dan hamparan ombaknya yang mempesona bisa banget kamu jadikan spot foto yang wajib kamu dokumentasikan.

Jangan sampai terlewat, ya.

5. Suasana Pantai yang Tenang

Di Pantai Krokoh kamu akan disambut dengan ketenangan dan kedamaian suasana pantai yang akan sulit kamu temukan di pantai lainnya.

Karena lokasinya yang cukup jauh dari pusat kota dan wisatawan yang berkunjung juga masih cenderung sedikit. 

Jadi kapan nih mau healing kesini?

Aktivitas di Pantai Krokoh

salsawisata.com

Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan di Pantai Krokoh ini, diantaranya yaitu:

1. Camping Bersama Teman atau Keluarga

Pantainya yang landai dan ombaknya yang bersahabat, pantai ini cocok banget buat kamu yang ingin berkemah, lho.

Aktivitas camping disini akan terasa lebih nyaman dan leluasa karena bibir Pantai Krokoh ini cukup luas.

Camping di Pantai Krokoh akan jadi pengalaman yang berkesan dengan pemandangan sunrise di pagi harinya yang susah buat kamu move on.

Yakin nih gak mau coba camping di Pantai Krokoh?

2. Snorkeling di Area Perairan Dangkal

Mau snorkeling di pantai ini? bisa banget dong.

Pantai Krokoh menyediakan spot terbaik untuk pengunjungnya yang ingin menikmati keindahan bawah laut.

Dan buat kamu yang gak mau repot bawa alat snorkeling, jangan khawatir karena telah disediakan tempat penyewaan alat snorkeling. 

Yuk, cobain snorkeling disini?

3. Menikmati Indahnya sunrise dan sunset

Banyak pantai yang menyuguhkan pemandangan sunrise dan sunset yang menakjubkan, termasuk Pantai Krokoh.

Kamu bisa berangkat lebih pagi sebelum jam 06.00 pagi untuk menikmati sunrise terbaik di pantai ini. 

Kalau gak mau pergi terlalu pagi, kamu juga bisa berkemah disini sambil menikmati sunset saat petang dan menikmati sunrise di pagi harinya ya. 

4. Piknik bersama Keluarga 

Pantai Krokoh adalah salah satu wisata yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga kamu, lho.

Karena pantai ini belum ramai pengunjung, kamu bisa bermain bersama keluarga dengan leluasa.

Selain bermain air dan pasir kamu juga bisa berenang di pantai ini, karena ombak di pantai ini cukup bersahabat.

Lokasi Pantai Krokoh

yogyakarta.kompas.com

Lokasi: Desa Songbanyu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul, D.I. Yogyakarta.

Lokasi Pantai Krokoh berada di ujung timur Gunungkidul yang berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Wonogiri.

Jaraknya cukup jauh dari pusat kota Yogyakarta, jadi kamu butuh waktu sekitar 2,5  jam perjalanan dan menempuh jarak 91,2 km.

Akses jalannya sudah di cor beton dengan dua jalur, jadi sudah aman untuk kamu lewati dengan mobil atau motor, ya.

Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi kamu ya, karena belum tersedia kendaraan umum yang bisa mengantarkanmu sampai pantai ini.

Walaupun akses jalannya sudah lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, jalan menuju Pantai Krokoh tetap ada tantangannya tersendiri.

Medan perbukitan yang kadang-kadang sedikit curam dan berliku akan kamu temukan  dalam perjalanan, tapi ada pemandangan alam yang menakjubkan sebagai penawarnya.

Nah, untuk sampai ke Pantai Krokoh ada dua rute yang bisa kamu tempuh nih.

Yang pertama, kamu bisa melewati Pantai Sadeng, kemudian lurus terus ke arah timur melalui jalan desa.

Atau kamu bisa memilih rute kedua melewati kawasan Pracimantoro, lalu ambil ke arah selatan.

Jangan khawatir ya, lelahnya perjalan kamu akan terbayarkan dengan keindahan pantai ini yang gak akan ngecewain kamu.

***

Itulah info seputar wisata Pantai Krokoh Yogyakarta yang bisa kamu ketahui.

Pantai Krokoh cocok banget nih buat semua kalangan dari berbagai usia.

Tentunya, kamu bisa berkunjung bersama sahabat, teman, atau keluarga, ya.

Selain untuk berlibur, kamu juga bisa mengadakan acara bersama di Pantai Krokoh ini, lho.

Jangan sampai terlewatkan mengabadikan momen dengan pemandangan indah di pantai ini, ya.

Gimana, menarik banget, kan?

Yuk, mulai atur jadwal healing kamu ke Pantai Krokoh!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top